Memilih Code Editor

Code atau text editor adalah software untuk menulis kode program. Dengan menggunakan software ini kita bisa jauh lebih mudah untuk menulis syntax kode html, css atau kode yang lainnya.

Sebenarnya ada teks editor bawaan di setiap sistem operasi, seperti di Windows ada Notepad sedangkan di MacOS ada textEdit. Keduanya bisa untuk menulis software, tapi sangat tidak cukup.

Mengapa? Ya karena keduanya itu terlampau sederhana. Dan memang tidak dibuat untuk menulis kode program.

Kebanyakan text editor ini bertype WYSIWYG atau “What You See is What You Get“. Makannya juga disebut dengan WYSIWYG editor.

WYSIWYG maksudnya kamu bisa mengecek hasilnya seperti apa sebelum diupload live.

Cara Memilih Teks Editor yang Tepat

Sebelum memilih html editor yang pas untuk dipakai ngoding sehari-hari, saya beri masukan cara memilih code editor yang tepat:

1. Untuk nulis bahasa apa?

Gambar: hackernoon.com

Tentukan dulu, kamu mau pakai ini untuk bahasa apa. Jangan gunakan text editor yang terlampau hebat hanya untuk menulis kode HTML.

Maksudnya begini, jangan gunakan software yang bisa untuk menulis Java hanya untuk HTML. Kenapa? Tentu karena softwarenya terlalu berat, banyak library yang harus diinstal.

Jadi, tentukan dulu. Mau buat nulis bahasa apa? Bahasa web? Desktop? Mobile app?

2. Tingkatan skill kamu

Level skill juga sangat mempengaruhi. Saya punya teman yang cukup jago PHP tapi masih menggunakan notepad++.

Mengapa tidak ganti dengan software yang lebih good? Ya karena udah nyaman aja. Kalau udah nyaman mau diapain?

Jadi, kalau skillmu masih tahap belajar. Gunakan text editor yang sederhana, seperti notepad++ atau sublime.

Jangan menggunakan text editor yang kompleks, karena itu sangat membingungkan.

3. Sistem operasi yang digunakan

Sejauh ini ada tiga OS yang banyak digunakan developer, yaitu: Windows, Linux dan MacOS.

Saya pribadi adalah pengguna MacOS. Karena, selain programmer saya juga UI/UX Designer.

Tidak semua text editor support di semua OS, misalnya Notepad++ hanya tersedia di Windows. Dulu saya ketika masih memakai Windows menggunakan Notepad++, tapi karena di Mac tidak ada maka terpaksa saya ganti dengan Sublime.

4. Mudah dicustom tampilannya

Nah ini gak boleh kelewat.

Tiap orang punya selera masing-masing, saya pribadi tidak terlalu suka dengan dark mode alias mode gelap, saya lebih suka dengan mode light alias terang.

Gambar: Sublime Forum – Sublime Text

Ya ini soal selera aja sih. Saya kalau menggunakan dark mode kepala jadi pusing. Jadi, pastikan text editor yang kamu pilih bisa dicustom sesuai dengan seleramu.

Minimal warna background editor, warna teks dan ukuran hurufnya. Karena, ada yang suka hurufnya kecil banget, ada yang suka ukuran hurufnya gedhe banget.

Ya…. ini balik lagi soal selera.

Text Editor Program Terbaik

Sudah tau ya kriteri-kriteria apa untuk memilih code editornya? Sekrang akan kita bahas text editor terbaik yang bisa kamu gunakan secara gratis!

1. Notepad++

Notepad++ atau dibaca notepad plus plus adalah salah satu text editor terbaik di Windows. Mengapa terbaik? Karena tampilannya sangat simple, untuk penggunaan web programming.

Software ini banyak digunakan baik oleh pemula maupun profesional. Notepad++ sangat ringan dan cepat untuk membuka file HTML atau CSS.

Situs download: https://notepad-plus-plus.org/downloads/

Support OS: Windows

2. Sublime

Ini software favorit kedua saya setelah notepad++. Karena notepad++ tidak ada di mac, maka alternatif lain jatuh pada sublime.

Secara interface memang berbeda dengan notepad, tapi tetap mudah digunakan. Ada manajemen folder di sebelah kiri, jadi kita bisa input sastu folder dan lebih mudah untuk mengedit setiap filenya.

Disebelah kanan ada view code yang memudahkan kita ngescroll sampai ke bawah. Bayangin kalau kita harus nyecroll file dengan 10.000 baris? Ya capek lah jari kita.

Selain itu, sublime juga ada banyak add ons dan bisa dicustom tampilannya.

Situs download: https://www.sublimetext.com/

Support OS: Windows, Mac, Linux

Versi Premium: $80 / Rp 1.100.000

3. Netbeans

Software ketiga ini agak kompleks dibanding dua sebelumnya, software ini cocok untuk ngoding bahasa yang lebih kompleks, misalnya Java.

Karena, paket instalasi netbeans ini termasuk library-library java yang dibutuhkan untuk proses ngoding.

Secara interface juga sederhana dan tidak aneh-aneh. Jadi, mudah bagimu untuk beradaptasi.

Situs download: http://netbeans.apache.org/download/index.html

Support OS: Windows, Mac, Linux

4. Atom

Secara tampilan tidak jauh beda dengan yang lain. Atom ini software open source, jadi gratis dan bebas digunakan.

Fitur-fitur umumnya seperti auto complete, multiple pane, install package hingga custom theme juga bisa dilakukan dengan mudah.

Situs download: https://atom.io/

Support OS: Windows, Mac dan Linux

5. Microsoft Visual Studio Community

Terakhir adalah visual studio, software ini buatan Microsoft.

Dan menjadi salah satu yang terbaik di Microsoft, kalau sublime itu untuk yang ringan-ringan. Kalau visual studio untuk yang berat-berat.

Dengan software ini kamu bisa ngoding dengan banyak penggunaan misal: Web, Azure, Windows, Mobile bahkan untuk buat game juga bisa.

Support juga bahasa .Net, phyton, node.js dan C++.

Situs download: https://visualstudio.microsoft.com/vs/community/

Support OS: Windows

Kesimpulan

Sebenarnya tidak ada yang terbaik dan terburuk, kalau diartikel ini saya bilang terbaik itu berarti menurut saya pribadi.

Semua balik lagi ke penggunaan dan soal selera. Silahkan pilih yang bikin nyaman.

Karena, dengan memilih teks editor yang tepat akan sangat menunjang kinerjamu sehari-hari.

1 thought on “Memilih Code Editor”

Leave a Comment