Fungsi INDIRECT

Tutorial kelas excel ini membahas tentang fungsi INDIRECT lengkap dengan syntax dan contohnya.

Fungsi INDIRECT ini termasuk dalam kategori fungsi lookup and reference di excel.

Deskripsi

Pengertian fungsi INDIRECT adalah fungsi excel untuk menghasilkan cell reference / referensi sel, worksheet, range ataupun workbook berdasarkan input / isian teks tertentu.

Mudahnya, fungsi ini akan menghasilkan sebuah referensi sel baru dengan cara mengevaluasi teks atau gabungan teks yang diinputkan / diberikan.

Penggunaan

Membuat referensi sel dari teks / gabungan teks.

Nilai yang Dihasilkan

Worksheet reference yang valid.

Sintaksis

Berikut adalah syntax penulisan fungsi INDIRECT:

=INDIRECT(ref_text; [a1])

Argumen

Fungsi INDIRECT memiliki argumen berikut:

  • ref_text wajib – referensi sel berupa teks.
  • a1 tidak wajib – untuk mengatur jenis penulisan, jika TRUE = style A1, jika FALSE = style R1C1.

Catatan

Berikut catatan penggunaan rumus fungsi INDIRECT:

  • Jika ref_text ada di workbook lain, maka workbook tersebut harus dibuka jika tidak error #REF!.
  • Fungsi INDIRECT mengevaluasi secara realtime.

Contoh

Berikut example dari fungsi INDIRECT untuk berbagai skenario implementasi.

Contoh Fungsi INDIRECT
Contoh Fungsi INDIRECT

Cara menggunakan rumus INDIRECT di atas sebagai berikut:

=INDIRECT(A2)
Hasil: 2,34

Contoh pertama, isi dari sel A2 adalah B2. Dimana cell B2 memiliki isi 2,34. Sehingga fungsi =INDIRECT(A2) menghasilkan nilai 2,34.

=INDIRECT(A3)
Hasil: 31

Contoh pertama, isi dari sel A3 adalah B3. Dimana cell B3 memiliki isi 31. Sehingga fungsi =INDIRECT(A3) menghasilkan nilai 31.

=INDIRECT(A4)
Hasil: 51

Contoh pertama, isi dari sel A4 adalah teks Mamad. Dimana cell B4 telah diberi nama / define name sebagai Mamad serta memiliki isi 51. Sehingga fungsi =INDIRECT(A4) akan mengarahkan ke name Mamad dan menghasilkan nilai 2,34.

=INDIRECT("B"&A5)
Hasil: 913

Contoh pertama, isi dari sel A5 adalah 5. Kemudian, di fungsi INDIRECT menggabungkan dua teks yaitu huruf B dan angka 5, dimana 5 adalah isi dari cell A5.

Dimana cell B5 memiliki isi 913. Sehingga fungsi =INDIRECT("B"&A5) menghasilkan nilai dari cell B5 yaitu 2,34.

Leave a Comment